KUALA PEMBUANG – Kapal laut KM Alam Sampurna Jaya 26 kehilangan seorang anak buah kapal (ABK) atas nama Feri Irawan (24), yang terjatuh ke laut di daerah Muara Sungai Seruyan, Kecamatan Seruyan Hilir, Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah (Kalteng), Jumat (18/4/2025). Feri, pemuda asal Tambora, Jakarta Barat, dilaporkan jatuh ke laut sekitar pukul 15.00 WIB.
Kabar hilangnya ABK ini dilaporkan dua orang rekan korban, Tommi dan Ruslan, yang juga ABK di kapal tersebut. Tim SAR gabungan bersama masyarakat langsung melakukan pencarian atas korban. Tim yang terlibat meliputi Satpolairud Polres Seruyan, TNI AL, Ditpolairud Polda Kalteng, Basarnas, KPLP Seruyan, serta BPBD Kabupaten Seruyan.
Tim menyisir area sekitar titik koordinat jatuhnya korban di muara Daerah Aliran Sungai (DAS) Seruyan. Pencarian dilakukan dengan metode penyisiran dari atas kapal dan patroli menyusuri aliran sungai.
Kasatpolairud Polres Seruyan, AKP Sriyono, korban akhirnya ditemukan dalam keadaan meninggal dunia pada Minggu (20/4/2025), sekitar pukul 16.10 WIB. “Korban ditemukan sekitaran muara Sungai Seruyan dan langsung dievakuasi ke RSUD Kuala Pembuang,” kata Sriyono, Minggu sore. (VK7)